Lompat ke isi utama

Berita

Audiensi Barsama Fisip Widya Gama Samarinda, Bawaslu Kaltim Ajak Untuk Aktif Dalam Pengawasan Sebagai Pemantau Pemilu

Audiensi Barsama Fisip Widya Gama Samarinda, Bawaslu Kaltim Ajak Untuk Aktif Dalam Pengawasan Sebagai Pemantau Pemilu

SAMARINDA, Bawaslu Kaltim - Bawaslu Kaltim sambut hangat kedatangan BEM Fisip Universitas Widyagama Mahakam Samarinda, bertempat di Kantor Bawaslu Kaltim, Sabtu (29/07/2023).
Hadir dalam pertemuan tersebut Ketua Bawaslu Kaltim Hari Dermanto dan Anggota Bawaslu Kaltim Galeh Akbar Tanjung. Dalam pertemuan tersebut, dibahas program kerja yang dapat dikerjasamakan antara Bawaslu dan BEM FISIP UWGM Samarinda.


Perwakilan BEM UWGM Samarinda menyampaikan, sebagai Mahasiswa perlunya terlibat langsung, ada kecemasan jangan sampai mahasiswa buta terhadap politik dimana masih banyak dari kawan-kawan mahasiswa yang masih tidak mengerti pengawasan pemilu, kami di fisip unmul melakukan diskusi politik, dan melakukan kajian tentang pemilu berupa bahasan-bahasan, kami siap terlibat dengan program-program dari Bawaslu dan ingin berkolaborasi nantinya.
Dalam kesempatan tersebut, Galeh menyampaikan Bawaslu Kaltim siap mensupport kegiatan yang ada di Kampus Widya Gama dalam hal edukasi kepemiluan, Ia menawarkan program dari Bawaslu yakni Pemantau Pemilu.
“Akan nada pelatihan secara khusus sehingga ada ilmu yang didapat. Fisip UWGM Samarinda bisa mendaftar sebagai Pemantau Pemilu, ada legalitas yang diakui oleh negara sebagai bagian sejarah pemilu di tahun 2024 dimana jangan orang yang turut aktif, Bawaslu sangat mengapresiasi kegiatan agar terbuka wawasannya dalam kepemiluan,” ucap Galeh.
Hari dermanto menyampaikan bagaimana pemilu ini menjadi setara dan membuka kesempatan yang sama dan hanya orang baik yang terpilih maka peran kita sebagai anak muda bisa memberikan ruh dalam proses demokratisasi yang terjadi dalam pemilu, disinilah momentnya kita mempertaruhkan idelisme kita dalam politik yang terjadi dalam proses pemilu.


Penulis : Ratna Dewi

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle