Galeh Akbar Tanjung Berikan Bimtek Kepada Tim Pengawasan Bawaslu Kukar
|
Tenggarong, Bawaslu Kaltim - Anggota Bawaslu Kaltim Galeh memberikan bimbingan teknis singkat kepada tim pengawasan yang sudah dibentuk oleh Bawaslu Kabupaten Kutai Kartanegara bertempat di Kantor Bawaslu Kukar pada Rabu, (03/08/2022).
"Tim pengawasan dalam tahapan verifikasi administrasi ini harus melakukan pengawasan melekat melalui sistem informasi partai politik yang nantinya akan diberikan user dan password kepada Bawaslu Kabupaten Kutai Kartanegara," ucap Kordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Kaltim tersebut.
Selain itu, Galeh menyampaikan kepada tim pengawasan agar selalu menjaga kesehatan, karena melakukan kerja-kerja pengawasan membutuhkan energy yang lebih. Pengawasan adalah ujung tombak pada lembaga Badan pengawas emilihan umum.

Kegiatan diikuti oleh Anggota Bawaslu Kukar dan Tim Pengawasan Pendaftaran dan Verifikasi Partai Politik Bawaslu Kukar.
Penulis dan foto : Abdul Khohhar MT
Editor : Ratna Dewi