Galeh Hadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kerja Pengawasan Panitia Adhoc Se - Kukar
|
Samarinda, Bawaslu Kaltim - Berakhirnya tahapan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024, maka dengan ini Bawaslu Kabupaten Kutai Kartanegara akan melaksanakan kegiatan “Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kerja Pengawasan Panitia Adhoc Se-Kabupaten Kutai Kartanegara pada Pilkada Serentak Tahun 2024” yang diselenggarakan pada Minggu, (23/12/24).
Anggota Bawaslu Kaltim Galeh Akbar Tanjung, mengucapkan terima kasih kepada para Pengawas Pemilihan yang sudah meluangkan waktu dan melibatkan diri menjadi bagian dari pengawas pemilu di Kalimantan Timur. Bawaslu sangat menghargai edikasi dan komitmen yang telah ditunjukkan, karena kita menyadari bahwa ini bukanlah tugas yang ringan. Kita semua memegang amanah yang sangat penting, dan kita bersama-sama memanggul beban berat dalam menjaga tegaknya demokrasi di tanah air. Tugas kita adalah untuk mengawasi jalannya proses pemilihan, memastikan segala sesuatunya berjalan dengan adil dan transparan. Ini adalah bagian dari kerja pengawasan yang menciptakan pemilihan yang bersih dan demokratis.
Tahun ini kita menjadi bagian sejarah dari proses pergantian kepemimpinan yang ada di Kalimantan Timur, Sejarah mencatat kita menjadi garda terdepan dan menjadi bagian dari orang yang terlibat langsung untuk tegakkannya keadilan pada Pilkada Serentak Tahun 2024. Kami berharap bahwa jangan lelah dan tetap semangat untuk jadi bagian dari pengawasan. Ujar Galeh Akbar Tanjung pada penutupan sambutannya dihadapan Panwascam dan PKD Se - Kukar.

Foto : Galeh Akbar Tanjung Hadiri Kegiatan Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kerja Pengawasan Panitia Adhoc Se - Kukar
Foto : Firanty Maulidani
Sumber Foto : Bawaslu Kaltim