Hadiri Kegiatan Pembekalan Panwascam di Kabupaten PPU, Galeh Sampaikan Tantangan Pengawasan Pemutakhiran DPT di IKN
|
Penajam Paser Utara, Bawaslu Kaltim - Anggota Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur Galeh Akbar Tanjung Hadiri Pelantikan dan Pembekalan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) pada Sabtu, (25/05/24) di Rich Function Hall.

Foto : 12 Anggota Panwascam Terlantik di Kabupaten PPU
Galeh katakan selamat untuk 12 Anggota Panwascam terlantik terdiri dari 9 (sembilan) orang laki-laki dan 3 (tiga) orang perempuan untuk 4 (empat) Kecamatan di Kabupaten PPU. Lebih lanjut, ia juga berikan arahan terkait tugas dan kewajiban panwascam yang akan melakukan tugas lapangan jalankan pengawasan baik pada pemilihan gubernur maupun bupati yang diselenggarakan serentak pada 27 November 2024.
Serta galeh juga sampaikan tantangan pada saat pengawasan pemutakhiran DPT di wilayah IKN harus sesuai prosedur dan aturan, jangan sampai kita lengah. Tetap usahakan yang terbaik, loyal, saling koordinasi dengan PKD maupun Bawaslu PPU untuk pengawasan pilkada serentak ini.
Penulis : Akhmad Rifani
Editor : Firanty Maulidani
Sumber : Bawaslu PPU dan Bawaslu Kaltim