Kerjasama Dengan DPR RI, Bawaslu Gelar Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Serentak 2024 di Balikpapan
|
Balikpapan, Bawaslu Kaltim - Bekerja sama dengan Bawaslu RI Anggota DPR RI, Aus Hidayat Nur menggelar Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Serentak Tahun 2024 bertempat di Swiss-Belin Hotel Balikpapan, Rabu (24/07/2024)
Dalam kegiatan yang dihadiri lebih dari 100 peserta ini, Aus Hidayat Nur menyampaikan
Selain memaparkan tugas-tugas Bawaslu, Anggota Komisi II tersebut juga mengulas isu-isu krusial terkait Pengawasan pada Pemilihan Serentak Tahun 2024. Mulai dari pemutakhiran data pemilih dan akses datanya, penegakan hukum, hingga pelaksanaan Pemilu di propinsi baru Papua maupun di IKN yang belum diputuskan teknisnya.
Pada kesempatan ini, Aus Hidayat Nur mengajak peserta untuk terlibat aktif dalam Pengawasan Pemilu.
“Dengan sosialisasi ini kita berharap masyarakat bisa meningkatkan partisipasinya, bukan hanya turut memilih namun juga turut mengawasi,” pesan Wakil Rakyat Kalimantan Timur tersebut.
Aus mencontohkan beberapa peran partisipatif yang bisa dilakukan oleh masyarakat.
“Bawaslu bisa membentuk Forum Warga yang merupakan jejaring komunitas untuk membantu tugas-tugasnya. Selain itu bisa dibuat Pojok Pengawasan di masyarakat, Kampung Pengawasan Pemilu, atau Pengabdian Masyarakat dari Kampus, bahkan bisa berupa Saka Adhyasta Pemilu yang melibatkan gerakan Pramuka,” ujarnya.
Kegiatan sosialisasi ditutup dengan tanya jawab. Beberapa peserta meminta agar pelaksanaan Pemilu 2024 lebih dipersiapkan dengan maksimal dan terhindar dari potensi kecurangan.

Foto : Kegiatan Sosialisasi Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Balikpapan
Penulis : Ratna Dewi
Sumber Foto : Bawaslu Kaltim