Pelantikan PKD, Ebin : PKD Merupakan Ujung Tombak Pengawasan Pemilu
|
Balikpapan, Bawaslu Kaltim - Senin, 6 februari 2023 Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur menghadiri pelantikan Pengawas Kelurahan di Kota Balikpapan Kegiatan pertama pembacaan SK Panawaslu Kecamatan Balikpapan oleh Kepala Sekretariat Panwascam Balikpapan tentang penetapan pengawas kelurahan se kecamatan balikpapan pada pemilu serentak tahun 2024
Kegiatan selanjutnya pengambilan sumpah dan janji oleh Ketua Panwascam balikpapan utara terhadap 6 Pengawas Kelurahan yang akan bertugas di tingkat kelurahan pada kecamatan Balikpapan Utara setelah pengambilan sumpah, dilakukan pembacaan dan penandatanganan pakta integritas Pengawas Kelurahan yang telah dilantik
selanjutnya penyampain sambutan oleh ketua panwascam Balikpapan Utara menyampaikan terkait antusias masyakat yang tinggi mendaftar sebagai Pengawas Kelurahan dengan totoal pendaftar sebanyak 30 orang sehingga tersaring sebanyak 6 orang terbaik yang telah terpilih dengan latar belakang yg bervariasi, ada incomben, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan mahasiswa
Acara dilanjutkan dengan penyampaian sambutan oleh anggota Bawaslu Balikpapan yang menyampaikan terkait netralitas dan integritas yang harus di junjung tinggi oleh Pengawas Kelurahan selain itu disampaikan juga Pengawas Kelurahan harus menjalin sinergitas dengan PPS sehingga dapat melakukan giat-giat pengawasan berjalan dengan baik kemudian menuangkan hasil pengawasan kedalam Form A sebagai bukti hasil kinerja sebagai pengawas kelurahan
Selanjutnya penyampaian sambutan oleh anggota Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur Ebin Marwi menyampaikan terkait tahapan yang sedang berlangsung yakni verifikasi faktual dimana Pengawas Kelurahan akan menjadi ujung tombak dalam pengawasan pada tahapan verifikasi faktual tersebut dan juga kerja berat untuk PPK dan PPS.
kemudian disampaikan pentingnya pekerjaan yang dilakukan sebagai pengawas karena pemilu dianggap kredibel dan dapat dipertanggung jawabkan ke publik karena telah diawasi oleh Bawaslu hingga Pengawas Kelurahan, sehingga itu menunjukan betapa pentingnya tugas pengawasan untuk mengawasi kinerja KPU hingga PPS, jika terdapat pelanggaran ya harus ditindak sesuai ketentuan namun harus dilakukan pencegahan sebelumnya, jika diibaratkan pengawas seperti Helm seseorang bisa sampai tempat tujuannya tanpa menggunakam helm tapi helm menjadi sangat penting untuk mencegah luka terhadap kecelakaan.
Penulis : Dinda