PSU Kukar jadi Fokus, Hari Dermanto : Perkuat Barisan Pengawas
|
Samarinda, Bawaslu Kaltim - Ketua Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur, Hari Dermanto, menjadi narasumber dalam program Ngapeh yang diselenggarakan oleh TVRI Kalimantan Timur dengan tema “Persiapan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kalimantan Timur.” Acara ini disiarkan langsung melalui kanal YouTube TVRI Kalimantan Timur pada Kamis, (17/04/25).
Persiapan jelang PSU, Bawaslu Kalimantan Timur dan Bawaslu Kutai Kartanegara juga tengah fokus memberikan bimbingan teknis kepada jajaran pengawas pemilu terkait penggunaan alat kerja pengawasan seperti Siwaslih dan Taplink Data Center. Kedua sistem ini berfungsi untuk menginput data secara real-time, sehingga mempermudah dan mempercepat kerja-kerja pengawasan, khususnya di tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Selain itu, Hari Dermanto juga menyampaikan bahwa Bawaslu Kalimantan Tmur bersama Bawaslu Kutai Kartanegara terus mengoptimalkan pengawasan dalam seluruh tahapan PSU Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kutai Kartanegara, yang telah dipersiapkan selama dua bulan. Pengawasan dilakukan secara menyeluruh mulai dari tahapan pencalonan, pendaftaran, kampanye, distribusi logistik, hingga masa tenang. Memasuki masa tenang yang berlangsung dari tanggal 16 April sampai dengan 18 April 2025, teman-teman pengawas telah melakukan penertiban alat peraga kampanye (algaka) yang masih dipasang ditempat-tempat umum agar dicabut sehingga mendekati pemilihan situasi bisa berjalan dengan kondusif.
Ia juga menambahkan bahwa Bawaslu terus melakukan koordinasi dengan KPU berupaya bagaimana PSU ini berjalan dengan lancar, aman dan baik. Namun melihat kondisi cuaca yang tidak menentu, sehingga kami terus pantau daerah kecamatan yang curah hujannya tinggi seperti kecamatan Kenohan, Tabang dan lainnya. Apabila hujan dan menyebabkan banjir akan kami kondisikan kembali sambil mencari alternatif, apakah pindah ketempat yang aman atau dijadikan pemilihan susulan.
“Kami telah berbenah dari Pilkada sebelumnya. Harapannya, PSU ini bukan sekadar pengulangan secara teknis, tetapi menjadi momentum untuk memperkuat legitimasi hasil pemilihan serta menjaga kepercayaan publik terhadap demokrasi,” ujar Hari Dermanto.
Turut hadir dalam acara ini, Anggota KPU Provinsi Kalimantan Timur, Suardi, yang turut menyampaikan kesiapan teknis penyelenggaraan PSU.

Foto : Hari Dermanto di Program Ngapeh TVRI Kalimantan Timur
Penulis : Firanty Maulidani
Sumber Foto : Bawaslu Kaltim