Lompat ke isi utama

Berita

Senam Pagi : Kunci Hidup Sehat dan Produktif

Senam Pagi : Kunci Hidup Sehat dan Produktif

Samarinda, Jum’at (08 Agustus 2025) - Keluarga besar Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur menggelar kegiatan senam sehat di halaman kantor Bawaslu Kaltim. Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Sekretariat dan pejabat struktural beserta seluruh staf Bawaslu Kaltim.

Senam dimulai pukul 08.00 WITA, dimana para peserta dengan semangat mengikuti setiap gerakan yang dipandu oleh instruktur senam. Senam pagi ini merupakan bagian dari program yang rencananya akan digelar rutin oleh Bawaslu Kaltim dalam rangka menjaga kesehatan dan kebugaran seluruh jajaran Bawaslu Kaltim.

Kepala Sekretariat Bawaslu Kaltim (Nasori), dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan senam sehat ini diharapkan dapat menjadi sarana meningkatkan produktivitas kerja melalui tubuh yang sehat dan bugar.

“Kesehatan adalah modal utama dalam menjalankan tugas kita sehari-hari. Dengan tubuh yang sehat, kita bisa bekerja lebih optimal dan memberikan pelayanan terbaik dalam hal pengawasan Pemilu,” ujar Nasori.

Kegiatan senam inipun ditutup dengan sesi foto bersama, dimana seluruh peserta tampak antusias dan penuh keceriaan. Semoga kegiatan positif ini dapat terus berlanjut dan membawa manfaat bagi semua pihak yang terkait.

Senam Pagi

Foto : Suasana Kegiatan Senam Pagi di Bawaslu Kaltim

 

Penulis : M. Ikhwan

Editor  : Andri Wahyudi

Sumbar Foto : Bawaslu Kaltim

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle