Tidak Ada Tahapan Pilkada Tahun 2021, Bawaslu Kaltim Lakukan Pembenahan Dokumen
|
SAMARINDA – Bawaslu Kaltim, Kearsipan Dokumen Sumber Daya Manusia dan Organisasi (SDMO) menjadi pekerjaan rumah yang cukup panjang di Bawaslu Kaltim, pengumpulan dokumen tersebut sudah menjadi sorotan juga menjadi masalah tersendiri sejak lama, hal tersebut selalu disampaikan Ketua Bawaslu Kaltim kepada Kordinator Sekretariat maupun Kepala Sekretariat yang menjabat di Bawaslu Kaltim.
Pada kesempatan Rapat Pembenahan Pengarsipan Divisi SDMO Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur, Bertempat di Ruang Rapat Bawaslu Kaltim, Senin (14/06/21), Saipul mengajak seluruh Staff bagian SDMO untuk membentuk tim khusus yang bisa fokus mengumpulkan, mengelompokan dan menjadikan satu data kepemiluan di Bawaslu Kaltim, sehingga dengan mudah bisa di akses.
Pembenahan tersebut terkait laporan-laporan SDMO mulai dari Tahun 2013 sampai dengan laporan SDMO tahun 2020.
“ Data yang dikumpulkan semampunya saja, melihat data mulai tahun 2013-2015 Bawaslu masih bersifat ad-hoc. Namun, iaa berharap para staff bisa maksimal dalam mencari dan mengumpulkan dokumen, sehingga kedepannya data yang dicari bisa dengan mudah didapatkan, “ lugas Saipul.
Kordinator Divisi SDMO Bawaslu Kaltim meminta ada tim khusus tersebut untuk menghandle pembenahan berkas tersebut. Selain itu, berharap pembenahan terkait dokumen ini bisa selesai paling lambat sebelum berakhirnya jabatan beliau di Bawaslu Kaltim, yakni pada September 2022.
Penulis : Ratna Dewi